Strong Point Pagi, Polsek Samadua Amankan Arus Lalu Lintas di Depan Sekolah

Strong Point Pagi, Polsek Samadua Amankan Arus Lalu Lintas di Depan Sekolah

- in Humas
53
0

Tribratanewsacehselatan – Personel Polsek Samadua Polres Aceh Selatan Pokda Aceh melaksanakan strong point pagi di depan sekolah-sekolah yang berada di jalur utama Kecamatan Samadua. Kegiatan ini dilakukan untuk mengatur arus lalu lintas pada jam sibuk sekaligus memberikan rasa aman bagi para pelajar yang berangkat sekolah, Sabtu, 4 Oktober 2025.

Dalam kegiatan tersebut, personel Polsek Samadua membantu menyeberangkan siswa dan siswi, mengatur kendaraan yang melintas, serta mengingatkan pengendara agar selalu berhati-hati saat melintasi kawasan sekolah. Kehadiran polisi di lapangan mendapat respon positif dari masyarakat, terutama para orang tua murid yang merasa lebih tenang saat anak-anaknya menuju sekolah.

Kapolres Aceh Selatan AKBP T. Ricki Fadlianshah, S.I.K., melalui Kasi Humas Ipda Abu Yazid menyampaikan bahwa strong point pagi merupakan agenda rutin yang digelar setiap hari kerja. “Kami hadir di titik-titik rawan kemacetan, terutama di depan sekolah, untuk memastikan keamanan dan kelancaran lalu lintas. Dengan adanya polisi, kita berharap para pelajar bisa berangkat ke sekolah dengan aman dan tertib,” ujarnya.

Selain menjaga kelancaran lalu lintas, personel juga memberikan edukasi kepada para pelajar agar selalu disiplin berlalu lintas, seperti menggunakan helm, menyeberang di tempat yang aman. Upaya ini sekaligus menjadi bagian dari pembinaan generasi muda agar tertanam kesadaran sejak dini tentang pentingnya keselamatan di jalan.

Polsek Samadua berharap partisipasi masyarakat juga turut ditingkatkan dalam mendukung keamanan dan keselamatan di jalan raya. Dengan kerjasama yang baik antara polisi, pihak sekolah, dan orang tua, maka tercipta situasi yang aman, nyaman, dan tertib setiap pagi di wilayah Samadua.[Humasresasel]

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You may also like

Polsek Samadua Dorong Produktivitas Petani Jagung, Dukung Ketahanan Pangan Nasional  

Tribratanewsacehselatan – Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan