Sinergitas TNI Polri Bantu Bersihkan Sisa Lumpur di Rumah Warga Yang Terdampak Banjir

Sinergitas TNI Polri Bantu Bersihkan Sisa Lumpur di Rumah Warga Yang Terdampak Banjir

- in Polisi Kita
142
0

Tribratanewsacehselatan – Akibat curah hujan deras pada tadi malam, mengakibatkan banjir dan menyisakan sisa lumpur yang menumpuk di rumah warga.

Menyikapi hal ini, Polsek Meukek melaui Bhabinkamtibmas dan Bhabinsa membantu warga membersihkan sisa material banjir, Kamais (22 September 2022).

Kapolsek Meukek Ipda Subagiono mengatakan , kehadiran TNI-Polri ini tidak lain untuk membantu masyarakat membersihkan sisa – sisa lumpur akibat banjir. Dimana hal ini juga sudah menjadi tugas dan tanggung jawab TNI-Polri untuk membantu warga.

Menurutnya, material akibat banjir seperti lumpur dan genangan jika dibiarkan lama akan menjadi sumber penyakit.

“Jika tidak dibersihkan segera, khawatir akan menimbulkan masalah baru. Lingkungan yang kotor akan menjadi sumber penyakit,” ujar Subagiono.

Sementara Kasi Humas Polres Aceh Selatan, menyampaikan bahwa kegiatan sosial ini merupakan bentuk kepedulian serta sinergitas Polri dan TNI kepada masyarakat, yang selalu hadir membantu warga masyarakat. Sinergitas ini akan terus dilakukan untuk memberikan bantuan kepada masyarakat.[Humasresasel]

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You may also like

Polsek Meukek Bagikan Kitab Suci Al-Qur’an dan Juz Amma

Kapolsek Meukek Ipda Subagiyono menyalurkan sarana kontak berupa