Polsek Samadua Tingkatkan Patroli Rutin untuk Antisipasi Kriminalitas Malam Hari

Polsek Samadua Tingkatkan Patroli Rutin untuk Antisipasi Kriminalitas Malam Hari

- in Humas
142
0

Tribratanewsacehselatan – Polsek Samadua Polres Aceh Selatan Polda Aceh terus meningkatkan upaya untuk menjaga keamanan dan ketertiban di wilayahnya melalui pelaksanaan patroli rutin di malam hari. Patroli ini bertujuan untuk mengantisipasi tindakan kriminalitas dan memberikan rasa aman bagi masyarakat, Selasa, 6 Agustus 2024.

Kapolres Aceh Selatan AKBP Mughi Prasetyo Habrianto melalui Kasi Humas AKP Adam Sugiarto menjelaskan bahwa patroli rutin ini difokuskan pada daerah-daerah yang rawan kejahatan, termasuk permukiman dan lokasi-lokasi strategis lainnya. “Kami ingin memastikan bahwa masyarakat khususnya Samadua dapat merasa aman dan terlindungi, terutama di malam hari ketika risiko kriminalitas cenderung meningkat,” ujar Adam.

Selain melakukan patroli, personel Polsek Samadua juga mendatangi masyarakat untuk memberikan himbauan secara humanis tentang pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan. Masyarakat diajak untuk aktif berpartisipasi dalam menjaga keamanan dengan melaporkan setiap aktivitas yang mencurigakan. “Kami selalu menghimbau masyarakat untuk tidak ragu melaporkan jika menemukan hal-hal yang mencurigakan. Kerjasama yang baik antara polisi dan warga sangat penting untuk menciptakan lingkungan yang aman,” tambah Adam.

Masyarakat menyambut baik upaya Personel Polsek Samadua ini. Kehadiran polisi yang rutin berpatroli dan memberikan himbauan langsung di lapangan memberikan rasa aman dan meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap kepolisian. Banyak warga yang merasa lebih tenang dan percaya bahwa wilayah mereka lebih terlindungi dari ancaman kriminalitas.

Dengan patroli rutin dan interaksi langsung dengan masyarakat, Polsek Samadua berkomitmen untuk terus meningkatkan keamanan dan ketertiban di wilayahnya. Kegiatan ini diharapkan dapat mencegah tindak kriminalitas serta memperkuat hubungan antara polisi dan masyarakat dalam menjaga kamtibmas.[Humasresasel]

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You may also like

Polsek Kluet Utara lakukan Patroli dan Pengamanan di Pasar Tradisional

Tribratanewsacehselatan – Jaga stabilitas Situasi Keamanan dan Ketertiban