Polres Aceh Selatan Laksanakan Upacara Apel Gelar Pasukan Ketupat Rencong Tahun 2019

Polres Aceh Selatan Laksanakan Upacara Apel Gelar Pasukan Ketupat Rencong Tahun 2019

- in Lantas
1157
0

Tribratanewsacehselatan – Kapolres Aceh Selatan AKBP Dedy Sadsono,ST menjadi inspektur upacara apel gelar pasukan oprasi ketupat rencong tahun 2019 yang bertempat di lapangan apel Mapolres Aceh Selatan Jalan T.Cut Ali Kecamatan Tapaktuan,Selasar(28/05/2019)

Kegitan tersebut dihadiri oleh Bupati Aceh Selatan yang diwakili Oleh Sekretaris Daeraah Aceh Selatan, Perwakilan Dandim 0107 Aceh Selatan, Ketua Pengadilan Negri Tapaktuan, Kepala Dinas Perhubungan Aceh Selatan, Perwakilan Kadis Kesehatan Aceh Selatan, Kasatpol PP Aceh Selatan, Perwakilan Ketua PMI Aceh Selatan, Perwakilan Jasaraharja Aceh Selatan, Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Aceh Selatan.

Oprasi Ketupat Rencong dimulai dengan ditandainya penyematan tanda pita oprasi oleh Kapolres Aceh Selatan kepada perwakilan penyematan pita tanda oprasi dari kepada personil Polri, KOdim dan Dinas Perhubungan.

Kapolri Jendral Polisi H Muhammad Tito Karnavian dalam amanahnya yang dibacakan oleh Kapolres Aceh Selatan AKBP Dedy Sadsono,ST mengatakan Operasi Ketupat Tahun 2019, yang akan digelar selama
13 hari, mulai Rabu dini hari tanggal 29 Mei 2019, sampai dengan hari Senin tanggal 10 Juni 2019, memiliki karakteristik yang khas dibandingkan dengan operasi di tahun-tahun sebelumnya. Operasi Ketupat Tahun 2019 akan dilaksanakan bersamaan dengan penyelenggaraan tahapan Pemilu Tahun 2019. Hal tersebut membuat potensi kerawanan yang akan dihadapi dalam penyelenggaraan Operasi Ketupat Tahun 2019 semakin kompleks.

Operasi Ketupat Tahun 2019 akan diselenggarakan di seluruh 34 Polda melibatkan 160.335 personel gabungan, terdiri atas 93.589 personel Polri, 13.131 personel TNI, 18.906 personel Kementerian dan Dinas terkait, 11.720 personel Satpol PP, 6.913 personel Pramuka, serta 16.076 personel organisasi kemasyarakatan dan kepemudaan.

Adapun peserta apel yang hadir dalam oprasi Gelar Pasukan yang digelar di Mapolres Aceh Selatan Personil Polres Aceh Selatan, Personil Kodim 0107,Personil Dinas Perhubungan, Personil Satpol PP, Personil Pemadam Kebakaran, dan Personil PMI Kabupaten Aceh Selatan, Kegiatan upacara berlangsung aman dan lancar dan dilanjutkan dengan rapat koor dinas antar instansi di Aula Wira Pala Polres Aceh Selatan.[Humasresasel]

 

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You may also like

Hari Ke 2 Operasi Keselamatan, Satlantas Polres Aceh Selatan Bagikan Brosur Himbauan Tertib Berlalulintas.

Tribratanewsacehselatan – Untuk meningkatkan kesadaran dan kedisiplinan masyarakat,