Ops Antik Seulawah 2022, Sat Res Narkoba Polres Aceh Selatan Berhasil Amankan Penyalahgunaan Narkotika

Ops Antik Seulawah 2022, Sat Res Narkoba Polres Aceh Selatan Berhasil Amankan Penyalahgunaan Narkotika

- in Narkoba
412
0

Tribrtanewsacehselatan – Sat Res Narkoba Polres Aceh Selatan mengamankan seorang pria berinisial S (50). Pasalnya pria yang merupakan warga Desa Ujung Pulo Rayeuk Kec. Bakongan Timur Kabupaten Aceh Selatan diamankan atas kasus penyalahgunaan narkotika.

“Pelaku diamankan pada hari Kamis 18 Agustus 2022 sekitar pukul 04.30 Wib Dinihari di kediaman pelaku,”ujar Kapolres Aceh Selatan AKBP Nova Suryandaru, S.I.K melalui Kasat Resnarkoba AKP Zulfitriadi,SH.

Bersama pelaku, Sat Resnarkoba Polres Aceh Selatan berhasil mengamankan barang bukti 1 satu paket Narkotika jenis sabu dengan berat brutto 0,12 Gram, 1 satu unit sepeda motor merek honda warna hitam BL 3278 TAB, 1 satu unit telepon genggam (HP), 1 satu kotak rokok gudang garam dan 1 satu buah plastik bening.

AKP Zulfitriadi menybebutkan pelaku S diamankan hasil dari OPS Antik Seulwah 2022 yang dilakukan personel Sat Narkoba Polres Aceh Selatan.

“Jadi awalnya personel kita mendapat informasi dari masyarakat bahwa ada seseorang dengan ciri-ciri kurus tinggi, kulit hitam mengendarai sepeda motor Honda sedang membawa narkotika jenis sabu, lalu personel langsung menuju lokasi untuk melakukan penyelidikan,”kata Kasat Narkoba.

“Setelah dilakukan penangkapan dan penggeledahan, personel berhasil menemukan Narkotika jenis Sabu ynag di simban dalam sebuah kotak rokok yang di letakan di atas lemari TV. Pelaku saat kini dibawa ke Mapolres Aceh Selatan untuk pengembangan lebih lanjut”tutup AKP Zulfitriadi.[Humasresasel]

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You may also like

Seorang lelaki warga Pulo banyak tersangkut masalah pemilikan Ganja diamankan Petugas Satres Narkoba Polres Aceh Selatan

Tribratanewsacehselatan – Personel Satuan Reserse Narkoba ( Satresnarkoba