Tribratanewsacehselatan – Wujudkan ketahanan pangan di desa binaanya, Bhabinkamtibmas Polsek Labuhan Haji Briptu Nurul Hidayat mengikuti rapat Dikantor Desa terkait Rencana pengadaan Bibit ikan Lele dan tentang Budi Dayanya. Kegiatan ini dilaksanakan pagi tadi Kamis (01/12/2022) sebagai upaya peningkatan produksi Masyarakat di Gampong Binaanya.
Briptu Nurul mengatakan dengan meningkatnya produtifitas masyarakat di wilayah Desanya secara tidak langsung nantinya kegiatan ini dapat meningkatkan kwalitas perekonomian Masyarakat.
Berdasarkan instruksi dari pemerintah yang diteruskan kepada pimpinan Polri, apparat kepolisian yang bertugas di desa-desa diharapkan dapat memperkuat dengan cara memberikan dukungan serta motivasi kepada masayarakat untuk terus produktif salah satunya dengan mengelorakan semangat Produktifitas warga dibidang ketahanan pangan.[Humasresasel]