TIM SUPERVISI POLDA ACEH CEK PELAKSANAAN OPERASI DI POLRES ACEH SELATAN

TIM SUPERVISI POLDA ACEH CEK PELAKSANAAN OPERASI DI POLRES ACEH SELATAN

- in Humas
750
0

Tribratanewsacehselatan – Pelaksanaan Ops Ketupat Rencong 2020 Polres Aceh Selatan sudah berlangsung selama 25 hari, berbagai kegiatan telah di laksanakan, berbagai inovasi telah dibuat guna mengajak masyarakat untuk menaati segala aturan dan himbauan pemerintah dalam rangka penanggulangan dan pencegahan penularan covid-19 di wilayah Kab. Aceh Selatan.

Tim Supervisi Polda Aceh yang dipimpin AKBP Junaidi bersama anggotanya melaksanakan Supervisi ke Polres Ache Selatan guna mengecek segala hal menyangkut pelaksanaan Operasi Ketupat Rencong 2020, mulai dari pemeriksaan administrasi, pelaksanaan kegiatan, sampai ke terobosan kreatif, Senin (18/05/20).

Bertempat di Posko Ops Ketupat Rencong 2020 Polres Aceh Selatan Tim Supervisi disambut oleh Kapolres Aceh Selatan AKBP Ardanto Nugroho,S.I.K.,SH,MH didampingi Kasat Lantas dan para Pejabat Operasi di Posko Operasi Ketupat Rencong 2020 Polres Aceh Selatan.

Dalam kesempatan itu dihadapan Tim Supervisi Kabag Ops memaparkan segala bentuk kegiatan – kegiatan yang selama ini telah dilaksanakan, termasuk segala kelengkapan administrasi pendukung serta terobosan kreatif. Tim supervisi ops ketupat Rencong 2020 mengapresiasikan kegiatan yang telah dilaksanakan oleh Polres Aceh Selatan, baik dari segi pelaporannya dan pelaksanaan di lapangan, tim supervisi juga menekankan agar segala macam bentuk kegiatan harus didukung dengan dokumentasi dan administrasi pelaporannya sebagai bukti bahwa operasi ini sudah berjalan sesuai aturan.

“Agar personel dilapangan tetap menyeleksi secara selektiv kendaraan yang masuk ke Aceh Selatan antara truck angkutan barang dan pemudik yang masuk ke Aceh Selatan,” Ucap Ketua Tim SUpervisi AKBP Junaidi

Ada beberapa penekanan yang disampaikan oleh tim supervisi kepada para pejabat operasi.”Agar meningkatkan kembali peran aktif anggota dalam membaca situasi saat ini dan yang selama ini sudah berjalan dengan baik, tingkatkan pelayanan terhadap masyarakat yang terkena dampak dari Covid-19 dan personel yang ada dilapangan tetap selalu jaga kesehatan, waspada dan berhati – hati saat melaksanakan tugas harus sesuai dengan protokol penanggulangan covid-19,” AKBP Junaidi

Dalam kesempatan ini pula Tim Supervisi Polda Aceh juga mengecek Personil di Pos Pam dan Kapolres Aceh Selatan AKBP Ardanto Nugroho menyambut kunjungan. Seperti yang kita ketahui bahwa Polri secara serentak melaksanakan Ops Kepolisian dengan sandi Ketupat 2020.[Humasresasel]

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You may also like

Peduli sesama , Polsek Trumon Timur Bagi Takjil Ke Pengendara sedang Melintas di jalan umum

Tribratanewsacehselatan – Di bulan Ramadhan yang merupakan bulan