Kapolres Aceh Selatan Pimpin Apel Penegakan Disiplin Protokol Kesehatan Covid-19

Kapolres Aceh Selatan Pimpin Apel Penegakan Disiplin Protokol Kesehatan Covid-19

- in Humas
524
0

tribratanewsacehselatan -Kapolres Aceh Selatan, AKBP Ardanto Nugroho S.I.K.,SH.,MH memimpin Apel Gelar Pasukan Dalam Rangka Penegakkan Disiplin Protokol Kesehatan Covid-19.Senin (24/08/20)

Apel yang berlangsung di Halaman Mako Polres Aceh Selatan tersebut, turut dihadiri dan diikuti Bupati Aceh Selatan yang di wakilkan Asisten 1, Dandim 0107 Aceh Selatan, Kajari Aceh Selatan Serta Intansi terkait lainnya.

“Dalam rangka menjamin kepastian hukum dam memperkuat upaya serta meningkatkan efektivitas pencegahan dan pengendalian Covid-19 di seluruh Indonesia, menurut Instruksi President RI Nomor 6 Tahun 2020 Tentang Peningkatan Disiplin dan Penegakan Hukum Protokol Kesehatan Dalam Rangka Pengendalian Corona Virus” Ucap Kapolres

“Penegakan pendisiplinan protokol kesehatan ini merupakan upaya untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya protokol kesehatan dalam memutus rantai penularan covid-19. Hal tersebut juga merupakan bentuk kepedulian pemerintah kepada masyarakat agar tetap sehat, karena masih banyak masyarakat yang belum paham dan masih tidak mengikuti protokol kesehatan”ujar AKBP Ardanto

“Dengan apel ini, agar kita bersama sama dapat melakukan penindakan dan memberikan contoh kepada masyarakat agar melakukan disiplin di tempat masing-masing,himbauan – himbauan sudah disampaikan. Tim pun sudah dibentuk, arahan sudah diberikan, dan kita mulai melaksanakannya,”ucap Kapolres

“Semoga kita dapat memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat demi kesehatan dan keselamatan kita bersama-sama,”tutup Kapolres[Humasresasel]

 

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You may also like

Perkuat sinergitas Bhabinkamtibmas Trumon timur jumpai warga lewat Sambang

Tribratanewsacehselatan – Dalam upaya memperkuat sinergitas antara kepolisian