Kabag, Kasat, Kasie & Kapolsek Jajaran Polres Aceh Selatan Ikuti Sosialisasi Perkap no.14 tahun 2011

Kabag, Kasat, Kasie & Kapolsek Jajaran Polres Aceh Selatan Ikuti Sosialisasi Perkap no.14 tahun 2011

- in Humas
1108
0

Sebagai bentuk pembinaan Personil Polres Aceh Selatan Bagsumda Polres Aceh Selatan Laksanakan kegiatan sosialisasi tentang Peraturan Kapolri Nomor 14 Tahun 2011 tentang Kode Etik Profesi Polri di Aula Wira Satya Polres Aceh Selatan.Senin(29/07/2019)

Kegiatan sosialisasi ini dibuka oleh Kapolres Aceh Selatan AKBP Dedy Sadsono,ST dan di dampingi oleh Waka Polres Aceh Selatan Kompol Hardi.M.K.SIK dan dihadiri oleh para Kabag,Kasat, Kasie dan Kapolsek jajaran Polres Aceh Selatan.

Dengan diadakannya kegiatan sosialisasi ini diharapkan bisa menambah bekal untuk selalu berhati-hati saat berdinas dan dalam menghadapi permasalahan yang ditemukan di masyarakat.

Kegiatan sosiaslisasi ini dilaksanakan secara bersamaan dengan penandatanganan Pakta Integritas dan pernyataan anti terhadap penyalahgunaan Narkoba.

Kabag Sumda Polres Aceh Selatan Kompol Harun menjelaskan tujuan dilaksankan sosialisasi ini bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada Personel terkait dengan peraturan-peraturan yang mengatur kehidupan sebagai anggota Polri sehingga tidak terjadi pelanggaran dalam pelaksanaan tugas sebagai Pelindung pengayom dan pelayan masyarakat serta dalam kegiatan penegakkan hukum.

Kegiatan sosialisasi hingga berakhir, berlangsung dengan tertib serta lancar dan dilanjutkan dengan pemeriksaan Urin bagi para peserta sosialisasi.[Humasresasel]

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You may also like

Jalin Silaturahmi dengan Warga Binaan, Bhabinkamtibmas Polsek Meukek Lakukan Sambang

Tribratanewsacehselatan – Kegiatan sambang terus dilakukan Polri dalam